Chelsea Tertarik untuk Datangkan Adama Traore

Adama Traore
Adama Traore / Quality Sport Images/GettyImages
facebooktwitterreddit

Melepas Romelu Lukaku ke Inter Milan sebagai pemain pinjaman, serta Chelsea nampak tidak terlalu memercayai Timo Werner di sektor penyerangan untuk menjalani musim 2022/23 mendatang, telah membuat Thomas Tuchel berusaha dalam datangkan pemain anyar.

Adama Traore
Adama Traore / Quality Sport Images/GettyImages

Saat ini, The Blues memang sudah berhasil datangkan Raheem Sterling dari Manchester City. Namun demikian, Tuchel merasa belum cukup andai hanya membawa satu wajah baru untuk menguatkan lini depannya.

Sebelumnya, tim ibukota Inggris sempat mengincar Raphinha. Nahasnya, mereka gagal mewujudkannya lantaran pemain berpaspor Brasil itu, lebih memilih hijrah ke Barcelona asuhan Xavi Hernandez.

Gagal mewujudkan transfer Raphinha, Express Football melaporkan bahwa Chelsea sudah secara utuh melupakan hal tersebut dan mengincar nama baru yakni pemain Wolverhampton Wanderers, Adama Traore.

Tuchel, kabarnya tertarik untuk datangkan pemain asal Spanyol yang kontraknya bersama Wolves bakal berakhir di tahun 2023, sehingga peluang The Blues dalam memboyong Traore semakin terbuka lebar.

Chelsea yang bisa menjaminkan bermain di kompetisi Liga Champions musim ini, nampaknya akan membuat Traore terbujuk untuk bisa hijrah ke Stamford Bridge.