Chelsea dan RB Leipzig Dekati Kesepakatan Terkait Christopher Nkunku

Chelsea inchar Christopher Nkunku dari RB Leipzig
Chelsea inchar Christopher Nkunku dari RB Leipzig / Boris Streubel/GettyImages
facebooktwitterreddit

Chelsea terus mendapat sorotan terkait potensi langkah mereka pada bursa transfer 2023. Klub yang bermarkas di Stamford Bridge itu tetap dikaitkan dengan berbagai pemain walau masih mencari Direktur Sepak Bola dan Direktur Teknik. Upaya untuk memperkuat skuad yang dimiliki Graham Potter terus berlanjut.

Klub London Barat itu beberapa kali dikaitkan dengan bintang yang berlaga di Bundesliga Jerman. RB Leipzig menjadi salah satu klub yang sering dikaitkan dengan Chelsea. The Blues dikaitkan dengan dua pemain dari klub yang termasuk dalam jaringan Red Bull tersebut, yaitu Christopher Nkunku dan Josko Gvardiol.

Menurut kabar dari The Athletic, Chelsea sudah mencapai kesepakatan pra kontrak dengan Christopher Nkunku. Pemain berusia 24 tahun itu juga sudah memiliki komitmen untuk mengeluarkan biaya 52,7 juta Paun, klausul rilis dalam kontrak Nkunku yang mulai berlaku pada musim panas 2023.

Chelsea ingin mengamankan jasa pemain asal Prancis itu, mengingat Nkunku menjadi salah satu pemain yang mendapat sorotan tinggi di Eropa dalam dua musim terakhir. Chelsea juga sedang berusaha untuk menyelesaikan proses penunjukkan Direktur Sepak Bola dan Direktur Teknik. Proses pertemuan akan diadakan sepanjang pekan ini.

Sementara Telegraph mengabarkan bahwa Chelsea masih memiliki minat terhadap Josko Gvardiol. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu dipandang sebagai solusi yang ideal untuk menjadi pengganti jangka panjang bagi Cesar Azpilicueta dan Thiago Silva.

Gvardiol disebut memiliki klausul rilis senilai 43,6 juta Paun dalam kontraknya dengan Leipzig.

Selain posisi bek, lini tengah juga disorot dalam upaya membangun skuad dalam jangka panjang. Biaya yang besar siap dikeluarkan manajemen klub untuk mendapatkan Jude Bellingham (Borussia Dortmund) dan Declan Rice (West Ham United).