Burnley 0-5 Arsenal: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain Liga Inggris 2023/24

  • Arsenal untuk sementara merangsek ke posisi dua klasemen Liga Inggris 2023/24 setelah mengalhkan Burnley 0-5
  • Bukayo Saka menunjukkan performa menawan dengan mencetak dua gol
Hasil pertandingan Liga Inggris 2023/24: Burnley 0-5 Arsenal
Hasil pertandingan Liga Inggris 2023/24: Burnley 0-5 Arsenal / Harriet Lander/Copa/GettyImages
facebooktwitterreddit

Arsenal sukses menaklukan Burnley dengan skor 0-5 dalam lanjutan pekan ke-25 Liga Inggris 2023/24, Sabtu (17/2) malam WIB di stadion Turf Moor. Gol-gol Arsenal dicetak oleh Martin Odegaard (4'), Bukayo Saka (41' pen; 47'), Leandro Trossard (66'), dan Kai Havertz (78').

Hasil ini membuat The Gunners kini menempati posisi kedua klasemen sementara Liga Inggris dengan torehan 55 poin, sementara Burnley duduk di peringkat ke-19 dengan koleksi 13 poin.


Rating Pemain Arsenal vs Burnley

GK: David Raya (6/10) - tidak mendapatkan banyak ujian dari para pemain tim tuan rumah.

RB: Ben White (7/10) - memperlihatkan upaya untuk berkontribusi, tetapi tidak terlalu membuahkan hasil.

CB: William Saliba (7/10) - menjalankan tugas bertahan dengan baik, serta terlibat dalam proses bulit-up.

CB: Gabriel Magalhaes (7/10) - menjalin komunikasi yang baik dengan Saliba, membuat lini pertahanan nyaris tidak pernah ditembus sepanjang laga.

LB: Jakub Kiwior (7/10) - harus menunjukkan performa yang lebih baik jika ingin mempertahankan posisinya sebagai tim inti, mencetak satu assist.

CM: Martin Odegaard (8/10) - mencetak satu gol dan assist, sumber kreasi serangan yang dibangun timnya.

CM: Declan Rice (7/10) - menjadi jembatan antara lini belakang dan lini tengah.

CM: Kai Havertz (7/10) - menunjukkan keunggulan dalam mengatasi bola-bola udara, menjad bagian dari lini tengah yang tampil kompak, mencetak satu gol.

RW: Bukayo Saka (9/10) - mencetak dua gol dengan performa yang menawan.

ST: Leandro Trossard (7/10) - tampak terisolasi di lapangan, cukup beruntung bisa mencetak satu gol.

LW: Gabriel Martinelli (7/10) - membantu timnya membongkar pertahanan Burnley.

Pemain Pengganti Arsenal

Eddie Nketiah (N/A): menggantikan Leandro Trossard pada menit ke-69.

Reiss Nelson (N/A): menggantikan Bukayo Saka pada menit ke-69.

Cedric Soares (N/A): menggantikan Ben White pada menit ke-69.

Jorginho (N/A): menggantikan Declan Rice pada menit ke-79.

Emile Smith Rowe (N/A): menggantikan Kai Havertz pada menit ke-84.