Berita Terkini dan Bursa Transfer: Guendouzi, Castagne, Lautaro, James, dan Gabriel Jesus
Oleh Amanda Amelia

Valencia berminat datangkan Matteo Guendouzi dari Arsenal, Timothy Castagne masuk dalam rencana belanja Leicester City, sementara saga transfer Lionel Messi dikabarkan membuat Lautaro Martinez tak lagi berminat hengkang ke Barcelona.
Segera ke Everton, James absen dalam pramusim Real Madrid, sementara Barcelona incar Gabriel Jesus untuk jadi suksesor Luis Suarez. Berikut adalah rangkuman berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.
10. Serie A 2020/21 Akan Dimulai Pada 19 September
#SerieA have confirmed 2020-21 starts on September 19 and 20, and the calendar will be announced on Wednesday September 2. #Calcio https://t.co/MFyRqs7Lex pic.twitter.com/afUzc4z9qL
— footballitalia (@footballitalia) August 31, 2020
Wabah COVID-19 membuat beberapa kompetisi sepakbola di Eropa terhenti selama tiga bulan, hal ini membuat liga baru selesai digelar pada awal Agustus.
Alhasil, tanggal dimulainya kompetisi musim 2020/21 juga mengalami kemunduran, termasuk di antaranya Serie A.
Seperti dilaporkan Football Italia, Serie A 2020/21 akan dimulai pada 19 September, sementara jadwal pertandingan dirilis 2 September.
9. Leeds United Berminat Rekrut Rodrigo de Paul
Leeds are seriously interested in Rodrigo de Paul from Udinese - as @mcgrathmike reported. Price tag around €30/35M and talks on between the two clubs. ?? #LUFC #Leeds
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 30, 2020
Sukses promosi ke Liga Inggris 2020/21 membuat Leeds United terus aktif berbelanja pemain di bursa transfer musim panas, terakhir mereka berhasil mendaratkan Rodrigo dari Valencia.
Belum puas, menurut laporan jurnalis ternama Italia, Fabrizio Romano, klub yang tengah bermain di bawah arahan Marcelo Bielsa tersebut juga serius ingin merekrut Rodrigo de Paul yang saat ini tengah membela Udinese.
8. Sebelum Hengkang ke Milan, Brescia Ingin Memperpanjang Kontrak Sandro Tonali
AC Milan are in advanced negotiations for Brescia's 20-year-old midfielder Sandro Tonali. They will pay €10M for a loan with a €20M future fee, reports @FabrizioRomano pic.twitter.com/aJIOcXVaMF
— B/R Football (@brfootball) August 30, 2020
Spekulasi terkait masa depan Sandro Tonali bersama Brescia menjadi salah satu hal yang menyita perhatian di sepanjang musim 2019/20, terlebih beredar kabar bahwa dia sudah menemukan kesepakatan pribadi untuk bergabung dengan Inter Milan.
Sayang, Inter tidak bisa mencapai kesepakatan soal harga, hingga akhirnya Tonali dikabarkan bakal bergabung dengan AC Milan.
Kini menurut laporan Football Italia, Brescia meminta Tonali untuk terlebih dulu menambah masa baktinya sebelum hengkang ke San Siro, sebagai tambahan, pemain berusia 20 tahun itu memang akan bergabung dengan status pinjaman sebelum Rossoneri mempermanenkan kontrak di akhir musim.
7. Valencia Ingin Rekrut Matteo Guendouzi dari Arsenal
Valencia eyeing loan transfer for Arsenal's Matteo Guendouzi with £16m option to buy | @johncrossmirror https://t.co/0ejNlqiABu
— Mirror Football (@MirrorFootball) August 31, 2020
Kabar terkait masa depan Matteo Guendouzi menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di musim panas 2020, terus dicoret dari skuat utama membuat dia terus dikaitkan dengan pintu keluar klub.
Menurut laporan Football Espana, Valencia menjadi salah satu tim yang ingin mendatangkannya, namun Los Che ingin terlebih dulu meminjamnya selama semusim.
6. Ivan Rakitic Jalani Tes Medis di Sevilla
Ivan Rakitic is back to Sevilla! Done deal and total agreement reached with Barcelona. He’s gonna sign for next three years. the Croatian midfielder is also having medical tests right now (as reported by @marca). Here-we-go ? #FCB #Sevilla #Barcelona #Rakitic
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 31, 2020
Kedatangan Ronald Koeman ke Barcelona membuat beberapa pemain langsung masuk dalam daftar jual, tak terkecuali Ivan Rakitic.
Menurut laporan Football Espana, pemain asal Kroasia tersebut akan segera kembali ke Sevilla dan kini sudah menjalani tes medis.
5. Barcelona Incar Gabriel Jesus untuk Gantikan Luis Suarez
Bukan hanya Ivan Rakitic, kedatangan Ronald Koeman juga memaksa Luis Suarez untuk angkat kaki dari Camp Nou, pemain asal Uruguay tersebut diklaim tidak masuk dalam skema permainan sang pelatih.
Tak tinggal diam, Barca kemudian mulai mencari suksesor, menurut laporan Goal, mereka berminat untuk mendatangkan Gabriel Jesus dari Manchester City.
4. James Rodriguez Semakin Dekat ke Everton
An agreement between Everton and Real Madrid over the transfer of James Rodriguez could be less than 48 hours away.
— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) August 31, 2020
Minimnya kesempatan bermain yang didapat James Rodriguez di Real Madrid membuat dirinya terus dikaitkan dengan pintu keluar Santiago Bernabeu, kini pemain asal Kolombia tersebut diklaim bakal segera bergabung dengan Everton.
Menurut laporan Sky Sports, kepindahan James ke Goodison Park bakal rampung dalam waktu 48 jam ke depan.
Peluang sang pemain kembali bereuni dengan Carlo Ancelotti pun menguat pasca James tidak hadir dalam latihan pramusim Real Madrid yang dimulai Senin (31/8).
3. Demi Chelsea, Thiago Silva Tolak Tawaran Kontrak Baru dari PSG
PSG tried to backflip and keep Thiago Silva, according to his agent Paulo Tonietto:
— Goal (@goal) August 31, 2020
"Leonardo called Thiago and raised the possibility that he would stay another year.
"Thiago had already reached an agreement with Chelsea, there was no turning back."
? pic.twitter.com/SzMXsE2PU3
Thiago Silva memang sudah resmi bergabung dengan Chelsea pasca kontraknya tidak lagi diperpanjang Paris Sant-Germain, namun ternyata Les Parisien sempat menawari sang kapten untuk bertahan paling tidak satu musim lagi.
Menurut sang agen, Paulo Tonietto, seperti dilansir Goal, Silva langsung menolak tawaran tersebut karena di saat yang sama pemain berposisi bek tengah itu sudah terlebih dulu mencapai kesepakatan untuk bergabung ke Stamford Bridge.
2. Ben Chilwell ke Chelsea, Leicester City Incar Timothy Castagne dari Atalanta
Leicester City are in negotiations with Atalanta over a deal for Belgian international full-back Timothy Castagne, as they look for a replacement for Ben Chilwell.
— Sky Sports News (@SkySportsNews) August 31, 2020
Leicester City baru saja melepas Ben Chilwell ke Chelsea dengan harga yang diperkirakan mencapai 50 juta poundsterling, namun mereka nampaknya tidak kesulitan untuk menemukan suksesor.
Menurut laporan Sky Sports, The Foxes sudah memulai negosiasi untuk merekrut Timothy Castagne dari Atalanta.
1. Saga Transfer Messi Buat Lautaro Martinez Mengurungkan Niatnya Pindah ke Barcelona
Lautaro Martinez 'no longer wants Barcelona move' due to Lionel Messi saga https://t.co/ZM6Lp2I8jN
— MailOnline Sport (@MailSport) August 31, 2020
Saga transfer Lionel Messi menjadi pembicaraan hangat setidaknya dalam satu pekan terakhir, seperti diketahui dia memang sudah sangat ingin meninggalkan Barcelona, namun pihak klub tetap mewjibkan setiap klub peminat membayar sesuai dengan klausul rilis, 700 juta euro.
Ketidakjelasan di dalam skuat membuat Barca terancam gagal mendaratkan beberapa pemain incaran, menurut laporan Daily Mail, pemain yang jadi target utama, Lautaro Martinez juga mengurungkan niatnya untuk mengadu nasib di Camp Nou.