Berita Terkini dan Bursa Transfer: Mbappe, Rudiger, Onana, Alonso, dan Ronaldo

Kylian Mbappe
Kylian Mbappe / Soccrates Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Kylian Mbappe akui ingin hengkang dari Paris Saint-Germain, Real Madrid tertarik datangkan Antonio Rudiger, Inter Milan ingin segera boyong Andre Onana dari Ajax.

Marcos Alonso masih ada dalam daftar belanja Simone Inzaghi, sementara Cristiano Ronaldo dianggap membuat Ole Gunnar Solskjaer berada dalam tekanan di Old Trafford.

Berikut 90MiN Indonesia rangkum berita terkini dan bursa transfer selengkapnya.


10. Watford Segera Tunjuk Claudio Ranieri Sebagai Pelatih Baru

Serangkaian hasil buruk yang didapat Watford di awal musim 2021/22 membuat manajemen klub langsung memilih untuk mengakhiri kerja sama dengan Xisco Munoz, padahal sang pelatih baru menukangi tim selama 10 bulan.

Tak memerlukan waktu lama, Watford akan segera menunjuk Claudio Ranieri sebagai pelatih anyar, menurut laporan Fabrizio Romano, eks pelatih Leicester City itu sudah setuju untuk menandatangani kontrak selama dua musim.


9. Inter Milan Ingin Segera Mengamankan Tanda Tangan Andre Onana

Andre Onana
Andre Onana / Soccrates Images/Getty Images

Spekulasi terkait masa depan Andrea Onana menjadi salah satu hal yang cukup banyak dibahas dalam beberapa waktu terakhir, tak sedikit yang memprediksi bahwa dia akan hengkang dari Ajax, terlebih kontraknya usai di akhir musim 2021/22.

Inter Milan menjadi salah satu klub yang paling berminat untuk mendatangkannya, bahkan dilansir Calciomercato, Nerazzurri juga bersedia membayar biaya tambahan untuk membuat sang pemain benar-benar hengkang di musim panas 2022.


8. Donny van de Beek Berpotensi Hengkang di Januari 2022

Minimnya kesempatan bermain yang didapat Donny van de Beek membuat dirinya terus dikaitkan dengan pintu keluar Manchester United, tak sedikit pula yang memprediksi bahwa dirinya akan hengkang di bursa transfer Januari 2022.

Menurut laporan Calciomercato, agen Van de Beek tengah berusaha keras agar membuat kliennya bisa hengkang di bulan Januari, terlebih sejauh ini dirinya masuk dalam rencana belanja Everton, Inter dan Juventus.


7. Tottenham Bisa Pecat Nuno Espirito Santo Tanpa Membayar Kompensasi

Nuno Espirito Santo memang belum genap semusim menukangi Tottenham Hotspur, namun hal tersebut tak lantas membuat posisinya di kursi kepelatihan aman dari isu pemecatan.

Menurut laporan The Athletic, Spurs bisa saja memecat sang pelatih di akhir musim tanpa membayar kompensasi meski masa bakti pria asal Portugal tersebut baru akan usai pada tahun 2023.


6. Agen Bicara Soal Kontrak Baru Franck Kessie di AC Milan

Kabar terkait kontrak baru Franck Kessie di AC Milan menjadi salah satu hal yang juga cukup menyita perhatian dalam beberapa waktu terakhir, belum adanya tawaran kontrak anyar membuat dia terus dikaitkan dengan pintu keluar San Siro.

Sang agen pun akhirnya buka suara, seperti dilansir Football Italia, George Atangana menhgaku tidak tahu menahu soal kontrak Kessie dan meminta media langsung saja bertanya pada para petinggi klub.


5. Inter Milan Masih Ingin Merekrut Marcos Alonso dari Chelsea

Spekulasi terkait masa depan Marcos Alonso menjadi salah satu hal yang cukup menyita perhatian di musim panas 2021, seperti diketahui dia memang sempat masuk dalam rencana belanja Inter Milan.

Walau akhirnya memutuskan bertahan di Stamford Bridge dan kembali diandalkan Thomas Tuchel, hal tersebut tak lantas membuat rumor hengkangnya mereda.

Menurut laporan Calciomercato, Nerazzurri masih ingin mendatangkan bek asal Spanyol tersebut dan akan berusaha merekrutnya pada musim panas 2022.


4. Antonio Rudiger Masuk Dalam Rencana Belanja Real Madrid

Spekulasi terkait masa depan Antonio Rudiger juga menjadi salah satu hal yang banyak dibahas dalam beberapa waktu terakhir, belum berkembangnya pembicaraan kontrak anyar membuat dia terus dikaitkan dengan pintu keluar Stamford Bridge.

Masa bakti pemain berposisi bek tengah itu memang akan selesai di akhir musim, andai Rudiger akhirnya memutuskan untuk tidak menambah masa baktinya, menurut laporan Goal, Real Madrid siap mendatangkannya secara cuma-cuma di musim panas 2022 mendatang.


3. Barcelona Berencana Rekrut Raheem Sterling dan Dani Olmo

Inkonsistensi yang dialami Barcelona membuat pihak klub langsung bergerak cepat untuk menambah kekuatan skuadnya, setidaknya ada dua pemain yang masuk dalam rencana belanja klub.

Menurut laporan Mundo Deportivo, Barca akan berusaha untuk merekrut Raheem Sterling dan Dani Olmo.


2. Kehadiran Cristiano Ronaldo Dianggap Membuat Ole Gunnar Solskjaer Berada Dalam Tekanan

Ekspektasi tinggi jelas disematkan publik pada Man United di musim 2021/22, terlebih setelah mereka aktif berbelanja dan mendatangkan pemain seperti Jadon Sancho, Raphael Varane, dan Cristiano Ronaldo.

Sayang, kini The Red Devils tengah mengalami inkonsistensi dan gagal meraih poin penuh di dua laga terakhir Liga Inggris, terakhir mereka ditahan imbang 1-1 Everton.

Di akhir laga, Ronaldo terlihat kesal dan bergumam pada dirinya sendiri, menurut legenda MU, Gary Neville, hal tersebut bisa membuat sang pelatih berada dalam tekanan.

"Ronaldo meninggalkan lapangan sambil bergumam pada dirinya sendiri yang membuat beberapa pertanyaan jadi terpikirkan. 'Apa yang dia katakan? Kepada siapa dia merasa kesal?' itu bisa mengarah ke pelatih," ujar Neville seperti dilansir Sky Sports.

"Saya pikir tindakan semacam itu--Ronaldo nampaknya cukup cerdas untuk mengetahui hal semacam ini akan memberi tekanan yang lebih besar pada Ole Gunnar Solskjaer," tambahnya.


1. Kylian Mbappe Akui Ingin Hengkang dari PSG

Kabar terkait masa depan Kylian Mbappe menjadi salah satu hal yang banyak dibahas di musim panas 2021, seperti diketahui dia memang menjadi target utama Real Madrid, bahkan El Real sudah mengajukan tawaran senilai 160 juta euro, namun ditolak PSG.

Kini setelah dalam beberapa waktu terakhir memilih bungkam, Mbappe pun buka suara mengenai masa depannya di PSG, bahkan pemain asal Prancis itu juga mengakui bahwa dia memang sudah sangat ingin hengkang dari Parc des Princes.

"Saya mengutarakan keinginan untuk hengkang pada klub di bulan Juli, sejak saat itu saya memang tidak ingin memperpanjang kontrak dan berharap jika PSG akan mendapatkan banyak dana dari hasil penjualan saya agar bisa mendatangkan suksesor yang berkualitas," ujar Mbappe dalam wawancara eksklusif bersama RMC Sport.

"Saya juga ingin pergi secara terhormat dan mengatakan pada klub: 'Jika Anda tidak ingin saya hengkang, maka saya akan bertahan di sini," urainya.