Berita MU: Minim Kesempatan Bermain, Victor Lindelof Frustrasi

Victor Lindelof
Victor Lindelof / Visionhaus/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United terus memperlihatkan peningkatan performa di bawah arahan Erik ten Hag, saat ini mereka menempati posisi ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan raihan 50 poin.

Sebelumya, MU juga sudah memenangkan Piala Liga. Klub yang bermarkas di Old Trafford itu kini juga sudah mengunci satu tempat di semifinal Piala FA dan perempat final Liga Europa.

Walau menampilkan performa yang apik, keberuntungan sepertinya masih belum memayungi salah satu pemain mereka, Victor Lindelof, dia tak menjadi pilihan utama Erik ten Hag dan kalah bersaing dengan dua rekan setimnya yang lain, Raphael Varane dan Lisandro Martinez.

Setelah dalam beberapa waktu terakhir memilih bungkam, Lindelof pun buka suara soal masa depannya di MU, bek asal Swedia itu mengakui bahwa dirinya cukup frustrasi dengan minimnya kesempatan bermain yang diberikan Erik ten Hag.

"Tentu saja seperti pemain lainnya, Anda pasti ingin ambil bagian dalam setiap pertandingan. Jelas, saya tidak mendapatkan hal itu di musim 2022/23 ini," ujar Lindelof seperti dilaporkan Daily Mail.

"Saya ingin bermain. Ini adalah alasan mengapa saya memilih untuk bermain sepakbola. Namun sejauh ini, saya belum berpikir untuk hengkang. Kini saya hanya ingin fokus bersama tim nasional dan tentu saja menjalankan sisa musim 2022/23 bersama klub. "Setelah itu, kami akan melakukan evaluasi di musim panas dan melihat apa solusi terbaik (untuk situasi ini)," lanjutnya.

Victor Lindelof mulai bergabung dengan Man United di musim panas 2017, saat itu dirinya dibeli dari Benfica dengan harga 35 juta euro. Selama berada di Old Trafford, dia sudah tampil dalam 217 pertandingan dengan koleksi tiga gol.