Berita Chelsea: Thiago Silva Tegaskan Graham Potter Masih Butuh Waktu untuk Membuktikan Diri
Oleh Kemas Trimukti
Semenjak menjabat sebagai pelatih Chelsea di bulan September 2022 lalu, Graham Potter juga belum memberikan peningkatan dari segi performa. Pada kompetisi Liga Inggris 2022/23 saja, The Blues hanya rasakan satu kemenangan dalam tujuh laga terakhir.
Peluang tim ibukota Inggris yang hampir mustahil untuk menembus zona Eropa, mengingat sedang menduduki peringkat kesepuluh klasemen sementara, telah membuat posisi Potter kian tak aman andai tak kunjung menunjukkan perkembangan pesat.
Meski di bawah asuhan Potter belum ada peningkatan dari segi performa, Thiago Silva tetap menolak untuk membandingkan kualitas pelatih berpaspor Inggris tersebut dengan mantan-mantan pelatih yang pernah melatihnya, karena menegaskan masih butuh waktu di Stamford Bridge.
"Masih butuh waktu untuk membicarakan hal itu. Saya, tak suka membandingkan orang, gaya atau pekerjaan (pelatih)," ujar Silva dari Daily Mail.
"Setiap pelatih memiliki cara mereka sendiri dalam melakukan sesuatu. Namun, dalam waktu singkat yang saya miliki dengan Poter, saya bisa melihatnya sebagai orang yang hebat," tutupnya.
Andai Potter terus-menerus gagal memenuhi ekspektasi klub, maka kabarnya Todd Boehly sedang mempertimbangkan menggaet Mauricio Pochettino untuk dijadikan sebagai suksesornya.
Chelsea baru saja kalah 0-1 dari Borussia Dortmund di leg pertama 16 besar Liga Champions. Itu artinya, The Blues hanya sukses meraih dua kemenangan dari 14 pertandingan yang sudah mereka mainkan.