Berita Arsenal: Aaron Ramsdale Ungkap Keinginan Pensiun di Arsenal

Aaron Ramsdale
Aaron Ramsdale / Ryan Pierse/GettyImages
facebooktwitterreddit

Masa depan memang tak bisa diprediksi. Namun, Aaron Ramsdale sosok kiper andalan Arsenal yang datang ke London Utara pada tahun 2021 lalu, telah memiliki ambisi besar yaitu bisa pensiun dan menjadi legenda untuk The Gunners.

Aaron Ramsdale
Aaron Ramsdale / Ryan Pierse/GettyImages

Karier Ramsdale bersama tim asuhan Mikel Arteta, memang masih terbilang singkat. Walau demikian, dirinya kini sudah menjadi pemain krusial bagi Meriam London dan sedang berjuang untuk membantu timnya dalam meraih gelar juara Liga Inggris 2022/23.

Memutuskan hijrah ke Emirates Stadium yang terbilang juga menjadi peningkatan karier bagi Ramsdale, setelah sebelumnya membela AFC Bournemouth dan Sheffield United seolah membuat dirinya terus termotivasi dalam bisa bermain pada level tertingginya.

"Itu adalah masa yang sulit untuk pindah dari klub ke klub lain, bahkan sebelum dipinjamkan, saya tidak pernah membayangkan meninggalkan Bournemouth setelah satu tahun, saya tidak pernah membayangkan meninggalkan Sheffield United setelah satu tahun,” kata dia kepada BBC Sport.

“Tapi, sekarang Arsenal adalah tempat di mana saya bisa melihat diri saya sendiri selama 10, 12, 15 tahun. Tujuan untuk tetap berada di puncak selama waktu itu. Semoga, saya tidak akan pernah pergi dan saya akan menjadi pahlawan dan legenda sejati di klub ini," tutupnya.

Ramsdale yang tengah masuk dalam periode primanya sebagai penjaga gawang, nampaknya Arsenal akan terus menggunakan jasannya untuk jangka panjang.