Benfica vs Juventus: Live Streaming, Prediksi Pemain, Jadwal Kickoff - Liga Champions 2022/23

Juventus dan Benfica akan bertemu pada Rabu (26/10) dinihari WIB
Juventus dan Benfica akan bertemu pada Rabu (26/10) dinihari WIB / Anadolu Agency/GettyImages
facebooktwitterreddit

Juventus akan berusaha untuk meraih poin penuh saat berhadapan dengan Benfica dalam lanjutan pertandingan babak fase grup Liga Champions, Rabu (26/10) dinihari WIB.

Berikut adalah kumpulan informasi dari 90min yang patut Anda simak jelang pertandingan ini.


Di mana Pertandingan Benfica vs Juventus Dimainkan?

  • Lokasi: Lisbon, Portugal
  • Stadion: Da Luz
  • Waktu Kickoff: Rabu 26 Oktober 2022, 02.00 dinihari WIB / 03.00 dinihari waktu Malaysia
  • Wasit: Srdjan Jovanovic
  • VAR: Marco Fritz

Benfica vs Juventus Disiarkan Di Mana?

Layanan Streaming: Vidio
Waktu Siaran: 02.00 dinihari WIB

Di Mana Anda Bisa Menyaksikan Pertandingan Benfica vs Juventus di Malaysia?

Channel TV: beIN Sports
Layanan Streaming: beiN Sports Connect
Waktu Siaran: 03.00 dinihari waktu Malaysia


Hasil H2H (Lima Pertandingan Terakhir)

Benfica: 2 kemenangan
Imbang: 2
Juventus: 0 kemenangan

Performa Saat Ini (Lima Pertandingan Terakhir)

Benfica: MMSMS
Juventus: MMKKM

M: Menang
S: Seri
K: Kalah


Kondisi Skuad Benfica

Bermain di hadapan pendukung sendiri, Benfica bisa menurunkan susunan pemain terbaik, hanya ada satu nama yang akan absen karena cedera, yakni bek tengah mereka, Morato.

Prediksi Susunan Pemain Benfica vs Juventus

Starting XI Benfica: Vlachodimos; Gilberto, Silva, Otamendi, Grimaldo; Fernandez, Luis; Mario, Rafa, Neres; Ramos.


Kondisi Skuad Juventus

Cedera pemain masih menjadi permasalahan utama Juventus, dalam laga ini Max Allegri tak bisa menurunkan Angel Di Maria, Kaio Jorge, Mattia De Sciglio, Marley Ake, Paul Pogba, dan Gleison Bremer.

Prediksi Susunan Pemain Juventus vs Benfica

Starting XI Juventus: Szczesny; Danilo, Bonucci, Rugani; Cuadrado, McKennie, Locatelli, Rabiot, Kostic; Milik, Vlahovic


Prediksi Skor Benfica vs Juventus

Kemenangan tentu menjadi target utama Juventus dalam pertandingan ini, terlebih jika mereka masih ingin terus berlaga di Liga Champions dan lolos ke babak 16 besar, andai gagal membawa pulang poin penuh, maka Juve bisa saja melanjutkan perjalanannya di Eropa di kompetisi Liga Europa.

Benfica juga tak bisa dianggap remeh, mereka memiliki rekor bagus setiap bertemu Juve, bahkan di laga pertama, skuad asuhan Roger Schmidt juga sukses menang 2-1.

Prediksi Skor: Benfica 1-1 Juventus