Bayern Munchen 1-1 Manchester City (AGG 1-4) - Hasil Pertandingan dan Rating Pemain

Manchester City lolos ke semifinal Liga Champions usai unggul agregat 4-1 dari Bayern Munchen
Manchester City lolos ke semifinal Liga Champions usai unggul agregat 4-1 dari Bayern Munchen / Danilo Di Giovanni/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester City berhasil mengunci satu tempat di babak semifinal Liga Champions usai bermain imbang 1-1 dengan Bayern Munchen di leg kedua babak perempat final yang dihelat di Allianz Arena, Kamis (20/4) dinihari WIB.

The Citizens lolos dengan keunggulan agregat 4-1 usai di leg pertama menang telak 3-0. Di babak semifinal, mereka sudah ditunggu Real Madrid yang sebelumnya sukses menyingkirkan Chelsea dengan agregat 4-0.


Jalannya Pertandingan

Kekalahan 0-3 di leg pertama membuat Bayern langsung tancap gas di paruh pertama, beberapa peluang memang tercipta, mereka pun unggul jauh dalam penguasaan bola yakni 59 persen berbanding 41 persen, namun masih belum ada gol yang tercipta selama 45 menit pertama.

Sebaliknya, City terlihat lebih bermain bertahan, mereka bahkan tidak mencatatkan sepakan on target. Erling Haaland memiliki peluang untuk membawa timnya menjauh, namun penaltinya di menit ke-37 mampu digagalkan Yann Sommer. Babak pertama berakhir dengan skor imbang tanpa gol.

Di babak kedua, Manchester City nyaris membuka keunggulan di menit ke-55, sayang, sepakan Erling Haaland usai menerima bola kiriman Ilkay Gundogan masih terlalu lemah dan mengarah tepat ke pelukan Yann Sommer.

Dua menit berselang, usaha tim tamu untuk mencetak gol akhirnya terwujud, lepas dari penjagaan barisan belakang Bayern, Erling Haaland sukses mencetak gol ke-48 nya di musim 2022/23.

Tuan rumah mendapatkan hadiah penalti di menit ke-82 usai handsball yang dilakukan Manuel Akanji. Joshua Kimmich yang menjadi eksekutor berhasil menjalankan tugas dengan sempurna. Bayern 1-1 Man City.

Tidak ada gol tambahan yang tercipta membuat laga berakhir dengan skor imbang 1-1, hasil ini sudah cukup bagi skuad Pep Guardiola untuk lolos ke babak semifinal, mengingat di leg pertama City sukses menang 3-0.


Rating Pemain Bayern vs Manchester City

Leroy Sane, John Stones
Leroy Sane / Helge Prang - GES Sportfoto/GettyImages

Yann Sommer (6/10): beberapa kali mematahkan peluang yang didapat Man City, namun akhirnya harus memungut bola dari gawangnya usai Haaland mencetak gol di paruh kedua.

Benjamin Pavard (6/10): masih menjadi pilihan utama di sisi kanan pertahanan, namun performanya cenderung standar. Dia juga mendapatkan satu kartu kuning.

Dayot Upamecano (5/10): masih menjadi pilihan utama di jantung pertahanan, namun juga gagal menampilkan performa maksimal.

Matthijs de Ligt (6,5/10): tampil lebih baik jika dibandingkan rekan-rekan setim.

Joao Cancelo (6,5/10): dipercaya tampil sejak awal, performanya cukup baik dan sesekali membantu serangan yang dibangun Bayern.

Joshua Kimmich (7/10): menjadi sosok penting di lini tengah.

Leon Goretzka (7/10): tak berbeda jauh dengan Kimmich, Goretzka juga menjadi sosok penting di lini tengah Bayern.

Kingsley Coman (6,5/10): dipercaya menjadi starter dan sesekali mengancam gawang Ederson, namun masih belum bisa mencatatkan namanya di papan skor.

Jamal Musiala (6,5/10): pergerakannya cukup merepotkan.

Leroy Sane (6,5/10): memiliki beberapa peluang untuk mencetak gol, namun masih belum bisa membobol gawang Ederson.

Eric Maxim Choupo Motting (6/10): kembali ke starting XI, namun tak bisa berbuat banyak dalam laga ini.


Pemain Pengganti

Alphonso Davies (6/10):
masuk di menit ke-63 menggantikan Joao Cancelo, tak banyak yang bisa dia lakukan di sisa laga.

Sadio Mane (6/10)
: masuk di menit ke-64 menggantikan Leroy Sane, namun juga tak banyak kontribusi yang dia berikan.

Mathys Tel (N/A):
masuk di menit ke-71 menggantikan Eric Maxim Choupo Motting.

Thomas Muller (N/A): masuk di menit ke-71 menggantikan Jamal Musiala.

Josip Stanisic (N/A): masuk di menit ke-77 menggantikan Benjamin Pavard.


Rating Pemain Manchester City vs Bayern

Erling Haaland
Erling Haaland / Richard Sellers/Allstar/GettyImages

Ederson (7,5/10): tampil solid di bawah mistar gawang dan sukses mencatatkan clean sheet.

Manuel Akanji (6,5/10): masih menjadi pilihan utama di lini belakang, tampil solid dan beberapa kali melakukan blok penting, namun kemudian melakukan handsball yang berujung pada penalti Joshua Kimmich.

Ruben Dias (7/10)
: tampil solid di jantung pertahanan.

Nathan Ake (6,5/10): juga tampil solid di lini belakang, namun mendapatkan satu kartu kuning.

Rodri (7/10): jadi sosok penting di lini tengah.

John Stones (7/10): kembali di plot sebagai gelandang, dan tampil konsisten sepanjang laga berlangsung.

Jack Grealish (7/10):
dipercaya tampil sejak awal, pergerakan cepatnya merepotkan barisan belakang tuan rumah.

Ilkay Gundogan (6,5/10): masih jadi andalan Pep Guardiola, namun tak terlalu banyak yang bisa dia lakukan dalam laga ini.

Kevin de Bruyne (7/10): masih menjadi pemain kunci City.

Bernardo Silva (6,5/10): beberapa kali mengancam gawang Yann Sommer.

Erling Haaland (7,5/10): mencetak satu gol dan mengantarkan timnya lolos ke semifinal Liga Champions.

Pemain Pengganti

Aymeric Laporte (6/10):
masuk menggantikan Nathan Ake di menit ke-64, performanya cukup baik.

Julian Alvarez (N/A): masuk di menit ke-84 menggantikan Erling Haaland.

Kyle Walker (N/A): masuk di menit ke-88 menggantikan Kevin de Bruyne