Arsenal Segera Datangkan Runar Alex Runarsson dari Dijon

Runar Alex Runarsson / Dijon
Runar Alex Runarsson / Dijon / Jean Catuffe/Getty Images
facebooktwitterreddit

Arsenal menjadi salah satu klub besar Liga Inggris yang aktif sepanjang bursa transfer musim panas 2020. Klub yang bermarkas di Emirates Stadium itu sudah memberi kontrak permanen untuk Pablo Mari dan Cedric Soares, meminjam kembali Dani Ceballos, serta merekrut Willian dan Gabriel Magalhaes. The Gunners masih terus dikaitkan dengan berbagai pemain.

Posisi penjaga gawang menjadi salah satu bagian dalam skuat Arsenal yang mendapat sorotan. Mikel Arteta sudah dapat menggunakan Bernd Leno yang pulih dari cedera, tetapi harus melepas salah satu pemain kunci mereka pada musim 2019/20, Emiliano Martinez. Kondisi ini membuat tim London Utara itu harus mendatangkan pemain baru yang dapat menjadi pelapis.

Arsenal memiliki Matt Macey, pemain berusia 26 tahun yang menjadi kiper ketiga. Namun secara umum sebuah tim memiliki tiga penjaga gawang yang dapat digunakan sebagai opsi. Risiko cedera dapat menimbulkan permasalahan yang besar apabila tidak terdapat pengganti yang dapat diandalkan.

Sky Sports mengabarkan bahwa Arsenal akan segera mendatangkan pemain Dijon, Runar Alex Runarsson. Pemain berusia 25 tahun itu diharapkan dapat segera bergabung dengan Arsenal, sebelum Pierre-Emerick Aubameyang dan rekan-rekannya menjalani pertandingan pekan kedua Liga Inggris 2020/21 kontra West Ham United di Emirates Stadium pada Minggu (20/9) dini hari WIB.

Runarsson harus didaftarkan ke dalam tim paling lambat pada Jumat (18/9) agar dapat masuk ke dalam skuad dalam laga kontra West Ham. Pemain asal Islandia itu membesarkan namanya di Nordsjaelland pada 2015 hingga 2018, sebelum melanjutkan kariernya di Ligue 1 dengan Dijon. Runarsson tampil dalam 36 pertandingan Ligue 1 dengan klub Prancis tersebut.