Arnaut Danjuma Bicara soal Ketertarikan Liverpool
Oleh Arief Hadi Purwono

Penyerang sayap Villarreal, Arnaut Danjuma, tengah jadi bidikan Liverpool yang mengantisipasi kepergian Sadio Mane. The Reds juga butuh amunisi anyar di lini depan seiring kepergian Divock Origi yang dapat diikuti Takumi Minamino.
Arnaut Danjuma (25 tahun) jadi pilihan selain Darwin Nunez, pemain Benfica. Ketertarikan dari Liverpool itu ditanggapi oleh Danjuma yang juga mengaku bahagia di Villarreal arahan Unai Emery.
“Ini sedikit cerita yang lucu, jujur saja. Kita semua telah membaca apa yang telah dikatakan di media, tetapi saya cepat belajar. Saya melakukan wawancara di Belanda dan mengatakan bahwa saya mengetahui minat tersebut," terang Danjuma dikutip dari Goal.
"There is definitely unfinished business in England" 👀
— Sky Sports Premier League (@SkySportsPL) June 9, 2022
Villarreal striker Arnaut Danjuma plays down links to Liverpool but says he is aware of the links 👇 pic.twitter.com/DpSdPnNlXD
"Mereka bertanya apakah saya menyadarinya dan saya, seperti semua orang. Saya mengetahuinya, Anda mengetahuinya karena telah dimuat di media. Ponsel saya benar-benar mati sepanjang waktu."
“Dalam hal itu, saya mengetahuinya karena media tetapi saya tidak pernah benar-benar mengkonfirmasi minat dari Liverpool karena satu-satunya yang mengkonfirmasi kepada saya adalah tim saya."
"Saya belum mendengar apa pun dari tim saya dan seperti sekarang, saya menikmati sepak bola saya di Villarreal. Saya benar-benar bahagia di sana. Kami memiliki musim yang fantastis.
❓ Manchester United
— Football Daily (@footballdaily) June 9, 2022
❓ Liverpool
Arnaut Danjuma says he’s aware of the links to some of the biggest clubs in Europe following a brilliant season with Villarreal. 💰 pic.twitter.com/WnNhEDoL2g
Kendati demikian Danjuma tak menutup peluang kembali bermain di Liga Inggris. Dia memiliki 'urusan' yang belum terselesaikan di sana saat masih membela Bournemouth.
“Pasti ada urusan yang belum selesai bagi saya di Inggris. Jika Anda melihat kembali alasan mengapa saya bergabung dengan Bournemouth, awalnya bagi saya untuk bermain sepak bola Liga Inggris," pungkas Danjuma.