Agen Jorginho Pastikan Kliennya Akan Bertahan di Chelsea

Jorginho
Jorginho / Susan Vera - Pool/Getty Images
facebooktwitterreddit

Keberhasilan Chelsea menutup musim 2020/21 dengan gelar Liga Champions membuat beberapa pemain mereka mulai dilirik oleh sejumlah klub rival, salah satu nama yang terus dirumorkan dengan pintu keluar klub adalah Jorginho.

Terakhir, sang agen Joao Santos mengisyaratkan bahwa pemain asal Italia tersebut mungkin saja kembali berkarier di Italia, namun kini pria asal Brasil itu kembali menyatakan bahwa Jorginho akan tetap bertahan di Chelsea.

"Seusai Piala Eropa 2020, Jorginho akan tetap bertahan di Chelsea," ujar Santos seperti dilaporkan Fabrizio Romano.

"Thomas Tuchel percaya dengan kemampuan yang dia miliki dan Jorginho akan menjadi bagian dari skuad Chelsea pada musim 2021/22 mendatang," tambahnya.

Jorginho memang menjadi pemain kunci The Blues di musim 2020/21, sempat diasingkan Frank Lampard, pemain bernomor punggung 5 itu sukses kembali merebut satu posisi di starting XI pasca tim dilatih Thomas Tuchel dan bermain dalam 43 pertandingan dengan koleksi delapan gol.

Peluang untuk melihat Jorginho hengkang sepertinya juga akan sulit terwujud, pasalnya sang pemain juga sudah menegaskan bahwa dirinya bahagia di London. Di sisi lain, pihak klub juga dikabarkan bakal segera memperpanjang kontraknya.

Walau Jorginho dipastikan bertahan, Chelsea dipastikan bakal tetap melepas beberapa pemain di musim panas 2021, nama-nama seperti Olivier Giroud dan Kurt Zouma dikabarkan bakal segera mengadu nasib dengan tim lain.