Ada Peran Ian Rush di Balik Perpanjangan Kontrak Mohamed Salah

Mohamed Salah
Mohamed Salah / Jonathan Moscrop/GettyImages
facebooktwitterreddit

Setelah masa depan Mohamed Salah di Liverpool sempat timbul tanda tanya, mengingat kontraknya bakal habis pada akhir musim 2022/23 mendatang, pemain berpaspor Mesir akhirnya resmi berkomitmen untuk terus bertahan sampai tahun 2025 nanti.

Mohamed Salah - Winger - Born 1992
Mohamed Salah / Visionhaus/GettyImages

Selain sudah memperpanjang masa baktinya bersama tim asuhan Jurgen Klopp, pendapatan gaji dari Salah juga mengalami peningkatan pesat yaitu mencapai 350 ribu Paun per pekannya atau membuatnya sebagai pemain dengan bayaran temahal di Liverpool.

Keputusan mantan pemain AS Roma untuk berkomitmen bertahan di Anfield Stadium dalam jangka panjang ini, terbilang suatu hal yang terjadi secara mendadak lantaran sebelumnya Klopp sempat berpikir untuk membuka potensi dalam menjualnya andai kesulitan membujuk agar terus bertahan.

Dibalik keputusan yang diambil Salah ini, ternyata ada peran dari legenda Liverpool yaitu Ian Rush dengan melakukan rayuan persuasif bahwa harus bertahan untuk bisa memecahkan banyak rekor bersama The Reds.

"Saya, terus mengatakan kepadanya jika dia bertahan maka bisa memecahkan rekor saya. Saya juga berkata bahwa rumput tetangga tidak selalu lebih hijau," ujar Rush dikutip dari Mirror Football.

"Saya, sangat senang bahwa dia memutuskan bertahan di Liverpool," tutupnya.

Ketajaman Salah yang terus mengalami peningkatan, tentu saja dirinya diharapkan akan terus menunjukkan sinarnya di sektor penyerangan bersama pemain anyar, Darwin Nunez dan Luis Diaz.