Sven Botman Diklaim Pilih Milan Ketimbang Newcastle United


Sven Botman menjadi salah satu pemain yang mendapat sorotan tinggi pada bursa transfer Januari 2022. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu disebut dapat meninggalkan Lille. Tetapi pada akhirnya Botman tetap bertahan dengan juara bertahan Ligue 1 tersebut.
Botman termasuk dalam salah satu sosok kunci dari keberhasilan Lille menjadi juara liga Prancis musim lalu. Pemain yang berasal dari Belanda itu baru berusia 22 tahun dan menunjukkan potensi yang relatif tinggi. Botman disebut masuk dalam incaran Newcastle United dan AC Milan.
Calciomercato mengabarkan bahwa Sven Botman lebih memilih untuk bergabung dengan Milan musim depan. Botman memang sudah menyatakan niatnya untuk hengkang dari Lille pada akhir musim ini. Botman ingin melanjutkan kariernya setelah menjalani perkembangan signifikan di Prancis.
Sven Botman was keen on joining Newcastle in January, Amanda Staveley confirms: “Sven Botman desperately wanted to join Newcastle in January!”, she told @TheAthleticUK. ⚪️ #NUFC
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) February 26, 2022
“Botman still does [want to join Newcastle] very much and has talked very openly about that”. pic.twitter.com/DxlWO9w6Fd
Botman juga sudah pernah menyatakan konfirmasi mengenai adanya tawaran dari Newcastle dan Milan. Pemain yang sudah membela Timnas Belanda di seluruh kelompok umur itu mengakui bahwa proyek yang dijalani Newcastle saat ini menarik, dan menyoroti status Milan sebagai klub historis.
Milan mengincar Botman sebagai upaya untuk menggantikan Alessio Romangoli yang sudah mendekati akhir kontraknya. Sementara Newcastle ingin memperkuat lini pertahanan mereka, andai dapat bertahan di Liga Inggris dan terhindar dari degradasi.