Sulit Datangkan Alvaro Morata, Barcelona Incar Rodrigo


Barcelona yang alami krisis sektor penyerangan, membuat Xavi Hernandez mencoba berusaha datangkan pemain berpaspor Spanyol, Alvaro Morata yang sedang Juventus di musim 2021/22 ini.
Walau Blaugrana sudah memperlihatkan keseriusan dalam memboyong Morata, harapan Xavi untuk mewujudkannya ternyata hampir sirna, mengingat Massimiliano Allegri dan Marco Branca selaku agennya, telah menutup kemungkinan proses negosiasi tersebut.
Apabila hal itu benar-benar terjadi, Express Football melaporkan apabila tim tersukses di ajang Copa del Rey ini, akan segera mengalihkan fokusnya kepada penyerang milik Leeds United, Rodrigo Moreno.
Kans Barca untuk membawa Rodrigo ke Camp Nou, sepertinya terdengar besar. Karena, dirinya yang tempat utama sudah tak begitu terjamin di The Peacocks, jadi faktor utama mengapa pemain berusia 30 tahun mulai berpikir akan hengkang.
Selain masalah tersebut, Rodrigo yang sedang memperjuangkan tempatnya ke dalam timnas Spanyol di turnamen Piala Dunia 2022 mendatang, juga semakin memperbesar peluangnya menerima pinangan dari Blaugrana.
Rodrigo has emerged as a target for Barcelona as one of ‘several names that are being offered’ to Xavi in the January transfer window.#LUFC
— Transferchanger (@TransferChanger) January 27, 2022
[Mundo Deportivo] pic.twitter.com/BHBUEXUYYz
Karena bersama klub asuhan Xavi, dirinya berkemungkinan bakal menjadi sosok yang tak tergantikan untuk mengisi lini depan Barcelona, setelah Ansu Fati sedang mengalami cedera berkepanjangan dan Luuk de Jong tidak terlalu begitu banyak mendapatkan kepercayaan.