Kevin De Bruyne Raih Penghargaan Pemain Terbaik Liga Inggris 2021/22

Kevin De Bruyne
Kevin De Bruyne / Chris Brunskill/Fantasista/GettyImages
facebooktwitterreddit

Bintang Manchester City, Kevin De Bruyne meraih penghargaan Premier League Player of The Season 2021/22 atau Pemain Terbaik Liga Inggris. Penghargaan ini merupakan kali kedua yang diraihnya setelah pernah mendapatkannya pada musim 2019/20.

Penampilan KDB di musim ini memang gemilang dengan menorehkan 15 gol serta mencatatakan tujuh assist di Liga. Dia juga sedikit lagi membawa Man City juara Premier League, jika di pekan 38 The Citizens bisa kalahkan Aston Villa.

Sebelumnya, Phil Foden, rekan setimnya di Man City juga meraih penghargaan pemain muda terbaik Liga Inggris.