Erik ten Hag Tidak Ambil Pusing Walau Manchester United Kalah dari Cadiz

Manchester United mendapat kekalahan 2-4 dari Cadiz
Manchester United mendapat kekalahan 2-4 dari Cadiz / Craig Mercer/MB Media/GettyImages
facebooktwitterreddit

Manchester United mendapatkan kekalahan dari Cadiz. Pertemuan antara dua tim tersebut terjadi sebagai bagian dari persiapan jelang paruh kedua musim 2022/23. Berbagai tim di Eropa sudah mulai menyelesaikan proses rehat musim dingin dan mengadakan kamp pelatihan di berbagai belahan dunia.

Pertandingan ini diadakan di Estadio Ramon de Carranza pada Kamis (8/12) dini hari WIB. Cadiz mendapatkan kemenangan 4-2 berkat gol-gol dari Carlos Garcia, Anthony Lozano, Ruben Sobrino, dan Tomas Alarcon. United hanya dapat membalas melalui Anthony Martial dan Kobbie Mainoo.

MU menggunakan cukup banyak pemain muda dan juga pemain-pemain yang tidak mengikuti Piala Dunia 2022. Meskipun mendapatkan kekalahan, Erik ten Hag tidak ambil pusing. Ten Hag memang merasa kecewa, namun manajer asal Belanda itu menganggap memetik pelajaran lebih penting ketimbang mengambil penilaian dari hasil yang diraih.

“Apa yang terjadi sangat jelas. Para pemain tidak konsentrasi, dalam 15 menit awal. Lawan kami memberi ancaman tinggi dalam tahap transisi. Kami tidak dapat membiarkan apa yang terjadi saat kebobolan gol kedua. Setelah kebobolan, para pemain kembali fokus tetapi tidak dapat menyamakan kedudukan.

“Apa yang terjadi pada 15 menit awal tidak dapat diulangi lagi. Performa seperti itu berada di bawah standar yang ingin kami terapkan. Kami akan fokus pada persiapan berikutnya,” ucap Erik ten Hag dalam wawancara kepada MUTV.

Erik ten Hag memberi sorotan positif terhadap performa dari pemain-pemain akademi yang ikut serta dalam pertandingan. Mantan pelatih utama Ajax itu merasa para pemain junior dalam skuad MU memperoleh pelajaran yang berharga walau melakukan kesalahan-kesalahan yang dianggap wajar mengingat mereka minim pengalaman.