Chelsea Kembali Gagal Sepakati Kontrak Baru dengan Antonio Rudiger


Spekulasi mengenai masa depan Antonio Rudiger dengan Chelsea menjadi bahan pembicaraan sepanjang musim. Pemain yang berposisi sebagai bek tengah itu sudah memasuki beberapa bulan terakhir dalam kontraknya di Stamford Bridge. Hingga kini klub dan pemain gagal mencapai kesepakatan perpanjangan kontrak.
Rudiger sudah memiliki hak untuk menjalani negosiasi dengan klub di luar Liga Inggris yang dapat merekrutnya dengan status bebas transfer. Mantan pemain AS Roma itu dikaitkan dengan Real Madrid dan PSG. Kedua klub itu ingin memperkuat lini belakang mereka, tetapi belum ada pengumuman resmi terkait masa depan Rudiger.
Menurut laporan dari Daily Mail, Antonio Rudiger kembali menolak tawaran kontrak yang diberikan oleh Chelsea. Klub London Barat itu disebut memberi tawaran mendekati 140 ribu Paun per pekan. Keadaan ini membuat keinginan Chelsea untuk mempertahankan Rudiger nampak tidak dapat menjadi realita.
Chelsea resume talks with Antonio Rudiger over contract extension - but latest attempts still fall short as the defender's future remain uncertain. https://t.co/obw2iRABHL
— Sami Mokbel (@SamiMokbel81_DM) February 4, 2022
Bahkan, tawaran yang diberikan dikabarkan mendekati 200 ribu Paun per pekan. Pihak klub masih merasa optimistis bahwa Rudiger akan menerima tawaran perpanjangan kontrak yang diberikan kepadanya. Tetapi kini manajemen Chelsea masih harus meningkatkan tawaran yang diberikan kepada Rudiger agar dapat mempertahankan pemain yang berasal dari Jerman itu.
Apabila gagal mencapai kesepakatan, Rudiger dapat menjadi salah satu pemain bebas transfer yang diperebutkan pada bursa transfer musim panas mendatang.