Barcelona Belum Tentu Permanenkan Adama Traore
Oleh Arief Hadi Purwono

Adama Traore sempat menjadi bagian penting untuk skuad Barcelona arahan Xavi Hernandez pada periode awal kedatangannya di tim. Performanya sempat menuai decak kagum, namun seiring berjalannya waktu namanya tenggelam.
Pemain yang dipinjam oleh Blaugrana dari Wolverhampton Wanderers tersebut saat ini “terasingkan” dari skuad Xavi. Bukan karena cedera, alih-alih Adama kalah bersaing dengan winger Barca lain yakni Ferran Torres dan Ousmane Dembele.
Xavi juga belum bisa memastikan apakah Adama bakal benar-benar dipermanenkan kontraknya bersama tim atau tidak. Padahal, sebelumnya pemain didikan akademi La Masia tersebut sempat digadang-gadang bakal diikat kontrak permanen pada musim depan.
Tottenham Hotspur are interested in signing Adama Traore this summer.
— The Spurs Web (@thespursweb) May 9, 2022
- TEAMtalk pic.twitter.com/xJIxnOBg4q
“Kami akan menentukan masa depannya ketika kami tahu situasi keuangan klub,” tegas Xavi seperti dikutip dari Sport.
“Dia penting untuk tim, terutama ketika ia pertama kali datang. Dia berkompetisi melawan Ferran Torres dan Ousmane Dembele. Ketika dia tampil lebih baik, maka dia akan bermain. Sekarang situasinya berbalik. Ini soal masalah performa,” jelasnya.