Arsenal Resmi Pinjamkan Hector Bellerin ke Real Betis

Hector Bellerin
Hector Bellerin / Visionhaus/Getty Images
facebooktwitterreddit

Arsenal resmi melepas Hector Bellerin. Pemain yang berposisi sebagai bek kanan itu bergabung dengan Real Betis dengan status pinjaman. Spekulasi mengenai masa depan Bellerin mendapat sorotan tinggi sepanjang berlangsungnya bursa transfer.

Berdasarkan pernyataan resmi klub, Hector Bellerin bergabung dengan kontrak hingga 2021/22. Real Betis menjadi tim yang akan dibela Bellerin pada musim ini. Bellerin memiliki keinginan untuk hengkang dari Emirates Stadium dalam beberapa pekan terakhir.

Bellerin sempat dikaitkan dengan Inter namun proses negosiasi dengan Arsenal tidak berlangsung sesuai dengan harapan kedua klub tersebut.