Spekulasi terkait masa depan bintang Juventus, Paulo Dybala sempat mencuri perhatian publik pada bursa transfer musim panas 2019 lalu, beredar kabar jika dirinya tak masuk dalam skema permainan Maurizio Sarri, hal ini kemudian membuat sang pemain jadi rebutan dua klub asal Inggris, Tottenham Hotspur dan Manchester United.
Namun hingga hari terakhir bursa transfer, pemain asal Argentina tersebut memilih untuk tetap bertahan di Turin. Perlahan tapi pasti, Dybala sudah mulai diandalkan Sarri dan tak jarang mencetak gol krusial, kini dia sudah tampil dalam 34 pertandingan dengan koleksi 13 gol dan 12 assist.
Some big praise from a club legend
— Goal News (@GoalNews) April 3, 2020
Perkembangan performa Dybala tentu disadari betul oleh publik, terlebih saat ini Juve menempati posisi teratas klasemen sementara Serie A. Melihat penampilan juniornya, salah satu legenda klub, Alessandro del Piero pun tak sungkan memberikan pujian.
"Paulo Dybala sudah beberapa kali menggunakan ban kapten, hal itu terjadi karena klub beranggapan kalau dirinya memang sudah siap (mengemban tugas tersebut)," ujar Del Piero seperti dilansir Goal.
"Saya mengenalnya dengan sangat baik, sepertinya saat ini Dybala sudah jauh lebih dewasa, terlebih setelah apa yang dialaminya selama musim panas. Dia selalu bisa diandalkan dan memiliki dedikasi tinggi terhadap pekerjaan yang dijalani. Saat ini dirinya sudah komplet," tambah pria berusia 45 tahun itu.
Del Piero: "Can Dybala become the captain? I believe that on some occasions he has worn the captain's armband. If this has already happened it is because the Juventus environment believes that he is up to par. I know him personally, I think Paulo's maturity has grown a lot." pic.twitter.com/kPCDh3hvom
— Juventus News - Juvefc.com (@juvefcdotcom) April 2, 2020
Keputusan La Joya untuk tetap bertahan di J Stadium rasanya memang sebuah langkah tepat, selain terus menunjukkan perkembangan performa, pihak klub juga diklaim akan segera memperpanjang kontrak sekaligus menaikkan gaji sang pemain menjadi sebesar 10 juta euro per tahun.