10 Striker Muda Terbaik Versi FIFA 21

Erling Braut Haaland
Erling Braut Haaland / DeFodi Images/Getty Images
facebooktwitterreddit

Salah satu penerbit gim Sepakbola yaitu EA Sports, sudah meliris FIFA 21 di tanggal 6 Oktober 2020 lalu dan dimainkan dari berbagai konsol seperti PS4, Xbox One, Nintendo Switch sampai perangkat PC.

Gim FIFA 21 yang sudah bisa dimainkan secara luas membuat 90min, akan membahas 10 pemain muda terbaik yang berposisi sebagai penyerang. Siapa saja mereka? Berikut adalah penjabarannya.


10. Alexander Isak (Real Sociedad) - Rating 79

Alexander Isak
Alexander Isak / Fran Santiago/Getty Images

Bintang muda asal Swedia, Alexander Isak sudah menunjukkan bakatnya saat masih memperkuat AIK. Tampil menawan di sana, pemain berusia 21 tahun tersebut sempat gabung ke Borussia Dortmund.

Gagal mendapatkan tempat reguler di sana, Isak akhirnya hengkang ke Real Sociedad secara permanen dan terus menunjukkan performa konsistensinya hingga sekarang.


9. Luka Jovic (Real Madrid) - Rating 80

Luka Jovic
Luka Jovic / DeFodi Images/Getty Images

Menunjukkan bakatnya di Eintracht Frankfurt, Luka Jovic akhirnya memutuskan untuk hengkang ke klub raksasa Spanyol, Real Madrid pada musim 2019/20 lalu.

Nahasnya bersama klub asal ibukota Spanyol itu, Jovic masih belum memperlihatkan ketajamannya seperti membela Die Adler lantaran jarang mendapatkan kesempatan dari Zinedine Zidane.


8. Maximiliano Gomez (Valencia) - Rating 80

Maximiliano Gomez
Maximiliano Gomez / Gonzalo Arroyo Moreno/Getty Images

Digadang-gadang sebagai suksesor Luis Suarez di timnas Uruguay, Maximiliano Gomez mulai mencuat ke publik saat bersinar bersama Celta Vigo.

Kini, Gomez masih berada di kompetisi La Liga dan sedang memperkuat Valencia. Terus menjadi pilihan utama di sana, pemain berusia 24 tahun tersebut tetap terlihat konsisten menjaga ketajamannya.


7. Moussa Dembele (Olympique Lyon) - Rating 81

Moussa Dembele
Moussa Dembele / TF-Images/Getty Images

Bintang asal Prancis, Moussa Dembele kini memang masih memperkuat Olympique Lyon. Kendati demikian, dirinya terus mempunyai peluang untuk hengkang dari kompetisi Ligue 1.

Sebab, beberapa klub Liga Inggris seperti Chelsea, Manchester United dan West Ham United mulai memperlihatkan ketertarikan terhadapnya.


6. Richarlison (Everton) - Rating 81

Richarlison
Richarlison / Laurence Griffiths/Getty Images

Sudah bergabung dengan Everton dari musim 2018/19, Richarlison selalu berhasil menembus skuad utama sehingga membuatnya berhasil mengembangkan bakatnya secara maksimal.

Kini, pemain asal Brasil itu tengah memperjuangkan skuad asuhan Carlo Ancelotti untuk kembali menembus kompetisi Eropa usai mengawali musim 2020/21 dengan baik.


5. Joao Felix (Atletico Madrid) - Rating 81

Joao Felix
Joao Felix / Soccrates Images/Getty Images

Diboyong Atletico Madrid dengan mahar 126 juta euro pada musim panas 2018 lalu dari Benfica, Joao Felix diproyeksikan untuk bisa menjadi suksesor Antoine Griezmann.

Keputusan Diego Simeone dalam melakukan itu, nampaknya sudah menemukan keberhasilan lantaran pemain asal Portugal tersebut mulai bisa beradaptasi dengan gaya sepakbola Spanyol.


4. Gabriel Jesus (Manchester City) - Rating 83

Gabriel Jesus
Gabriel Jesus / Alex Livesey - Danehouse/Getty Images

Penyerang asal Brasil, Gabriel Jesus sepertinya akan dijadikan sebagai prospek panjang Pep Guardiola di Manchester City, mengingat pemain andalan The Citizens, Sergio Aguero sudah menginjak usia 32 tahun.

Saat ini, Jesus yang baru sembuh dari cedera berkepanjangannya juga sudah mulai memperlihatkan ketajaman dengan mengoleksi dua gol dari dua laga di kompetisi Liga Inggris 2020/21.


3. Lautaro Martinez (Inter Milan) - Rating 84

Lautaro Martinez
Lautaro Martinez / Soccrates Images/Getty Images

Menjadi tandem Romelu Lukaku di lini penyerangan Inter Milan, Lautaro Martinez berhasil menjelma sebagai striker yang menyeramkan pada musim 2020/21 ini.

Sejauh ini, Martinez sudah mencatatkan enam gol dari 11 pertandingan dalam semua kompetisi yang dijalankan skuad asuhan Antonio Conte.


2. Erling Braut Haaland (Borussia Dortmund) - Rating 84

Erling Braut Haaland
Erling Braut Haaland / DeFodi Images/Getty Images

Ketajaman yang terus ditunjukkan Erling Braut Haaland bersama Borussia Dortmund, sepertinya membuatnya memang pantas meraih penghargaan Golden Boy 2020 (pemain muda terbaik dunia).

Haaland bahkan baru saja membuat pencapaian individu impresifnya dengan mencatatkan empat gol dalam satu pertandingan kala menghadapi tim ibukota Jerman, Hertha Berlin.


1. Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain) - Rating 90

Kylian Mbappe
Kylian Mbappe / Catherine Steenkeste/Getty Images

Bintang milik Paris Saint-Germain, Kylian Mbappe sepertinya sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya dalam membobol gawang lawan.

Karena sejak pertama kali berseragam PSG di musim 2017/18, pemain asal Prancis itu sudah menciptakan beberapa kontribusi penting seperti mencetak gol maupun assist.


Untuk menyaksikan semua perjalanan Egy Maulana Vikri di Polandia, silahkan kunjungi situs Rakuten Sports.